Breaking News

Post Top Ad

Your Ad Spot

2/02/2021

Operasi Pendisiplinan protokol kesehatan


Tegal,Jendelaindo - 
Kapolres Tegal Kota Polda Jateng AKBP Rita Wulandari Wibowo, S.I.K,. M.H. bersama Dandim 0712/Tegal Letkol Inf Sutan Pandapotan Siregar, S.I.P. dan Satpol PP Kota Tegal melaksanakan kegiatan pembagian masker gratis kepada masyarakat, Selasa (02/02/2021).

Pembagian masker ini dilakukan secara serentak diberbagai tempat seperti Pasar Pagi, Terminal, Pelabuhan dan Obyek Wisata serta pusat-pusat perbelanjaan. Adapun jumlah masker yang dibagikan kepada masyarakat sebanyak 1800 buah. Kegiatan ini dilakukan sebagai upaya mendisiplinkan masyarakat agar tetap menerapkan protokol kesehatan guna memutus rantai penyebaran covid-19 di Kota Tegal. Diharapkan dengan dibagikannya masker gratis ini dapat memotivasi tingkat disiplin masyarakat dalam melaksanakan protokol kesehatan pencegahan Covid-19.

Pada kesempatan tersebut Kapolres Tegal Kota dan Dandim 0712/Tegal memberikan pengarahan kepada masyarakat bahwa pandemi covid-19  belum berakhir untuk itu agar tetap menerapkan protokol kesehatan salah satunya dengan memakai masker.

“Saya minta kepada bapak dan ibu sekalian untuk tetap menerapkan protokol kesehatan guna memutus rantai penyebaran covid-19, karena pandemi ini belum berakhir,” tegas Kapolres

Dalam kegiatan tersebut bukan hanya sekedar membagikan masker, namun juga menjadi sarana untuk mengedukasi masyarakat, tentang manfaat masker dan cara menggunakan masker yang baik dan benar.

“Mari kita gunakan masker dengan baik dan benar, karena masker merupakan salah satu alat pelindung diri (APD) yang digunakan untuk melindungi diri sendiri dan orang lain dari penularan virus melalui saluran pernapasan,” tambah Kapolres.

Kegiatan pembagian masker ini juga dilkukan oleh seluruh jajaran Polsek Polres Tegal Kota dan Koramil bekerjasama dengan puskesmas setempat.

Disela-sela pembagian masker Waka Polres Tegal Kota Polda Jawa Tengah Kompol H. Ahmadi, S.Ag., mengingatkan pentingnya penggunaan masker saat beraktivitas di luar sebagai salah satu langkah mencegah penularan Covid-19. Kegiatan sosialisasi dan edukasi penggunaan masker akan terus dilakukan oleh Jajaran Polres, TNI dan Pemkot Tegal dengan menyasar tempat-tempat public.

“Pemberian masker dan edukasi protokol kesehatan, akan kami tingkatkan hal ini bertujuan untuk mencegah penyebaran covid-19,” ucap Wakapolres.

“Kita berharap pandemi ini segera berakhir, untuk itu mari kita patuhi protokol kesehatan salah satunya dengan memakai masker,” tutup Wakapolres.

Red/Sholeh

Seputar Lain

Post Top Ad

Your Ad Spot