Breaking News

Post Top Ad

Your Ad Spot

7/18/2023

Kesiapan Pengamanan Suro 2023, Polres Magetan Laksanakan Apel Gelar Pasukan

Magetan, Jendelaindo - Sebanyak 500 lebih personil Kepolisian Resor (Polres) Magetan dan jajaran serta didukung gabungan antar instansi terkait disiagakan dalam pengamanan perayaan Tahun Baru Islam 1445 Hijriah atau malam 1 Suro hingga rangkaian kegiatan yang dilakukan para pesilat selama bulan Suro 2023 di wilayah magetan.


Diawali dengan apel gelar pasukan bertempat di halaman Mapolres Magetan, yaitu dalam rangka untuk mengetahui sejauh mana kesiapan personel maupun sarana pendukung lainnya,(Selasa, 18/7/2023)

Dalam sambutannya Bupati Suprawoto selaku Pimpinan Apel mengatakan 
",Apel gelar pasukan, untuk mengetahui sejauh mana kesiapan personel maupun sarana pendukung lainnya, 
sehingga kegiatan operasi dapat berjalan dengan optimal," kata Suprawoto 


Dikesempatan yang sama Kapolres Magetan AKBP Muhammad Ridwan SIK MSi menyampaikan, dalam giat  Pengamanan Aman Suro kali ini pihaknya akan fokus pada larangan melakukan show force berupa konvoi kendaraan roda dua oleh para anggota perguruan pencak silat serta segala pelanggaran lainya


Ia meminta seluruh pihak yang terlibat dalam prosesi kegiatan Suroan agar menaati aturan yang telah disepakati bersama, yakni di antaranya tidak melakukan show force berupa konvoi dengan motor dan untuk mobilisasi menggunakan roda empat tertutup serta penggunaan atribut organisasi pencak silat dikenakan di tempat kegiatan dan tidak dipakai di jalan umum atau tempat publik.

"Kami berharap kegiatan selama di bulan Suro ini dapat berjalan aman tertib, serta jangan di kotori dengan perbuatan yang dapat menimbulkan konflik antar masyarakat mari kita ciptakan situasi aman, tertip serta damai" kata Ridwan.

Selain menaati aturan yang telah disepakati bersama, juga meminta para pesilat yang melakukan kegiatan selama dalam bulan Suro agar tetap berperan menjaga kondusifitas kewilayahan, sebagaimana slogan "Sing Akur Kabeh Sedulur"

"Meskipun kita berbeda namun sesungguhnya kita adalah saudara, untuk itu mari kita ciptakan situasi wilayah Magetan tertib, aman dan kondusif " pungkasnya

Dalam pelaksanaan apel gelar hadir  Wakapolres, PJU Polres, Kapolsek Jajaran serta hadir selaku undangan Dandim 0804 Ketua DPRD Kab. Kajari Magetan Ketua PN Magetan, Forkopimda Perwakilan Lanud iswahyudi, Dansubden Pom V 1-5 Magetan. Kadishub, Kasatpol PP, Kadinkes, Kabakesbangpol, Danramil Jajaran Kodim 0804 serta Camat se-Kab Magetan,(HumasResMgt)

Seputar Lain

Post Top Ad

Your Ad Spot